Perayaan Natal Gabungan GIDI Daerah Kilugi, Momentum Syukur dan Pengharapan

Fokus, GIDINews, Religi66 Dilihat

GOYAGE — Perayaan Natal Gabungan Daerah Kilugi Gereja Injili di Indonesia (GIDI) Wilayah Toli, Klasis Goyage, yang melibatkan empat jemaat Jemaat Benari, Kilugi, Warima, dan Nubugawi digelar di Gereja GIDI Jemaat Kilugi, Minggu (28/12/2025).

Ibadah Natal gabungan ini merupakan kegiatan tingkat daerah sekaligus penutupan atau kunci tahun sesuai agenda tahunan Klasis Goyage yang rutin dilaksanakan setiap akhir tahun. Perayaan tersebut menjadi momentum refleksi iman atas penyertaan Tuhan sepanjang tahun 2025.

Rangkaian ibadah diawali dengan puji-pujian, kesaksian, serta penampilan drama singkat tentang kelahiran Tuhan Yesus Kristus yang dipandu oleh Ev. Hermin Towolom. Suasana ibadah berlangsung penuh sukacita, khidmat, dan sarat makna rohani.

Dalam pesan Natalnya, Pdt. Ayen Yigibalom menyampaikan bahwa perayaan Natal tahun ini mengusung tema Natal Nasional Gereja Injili di Indonesia, yakni Natal Membawa Sukacita yang terinspirasi dari Lukas 2:10–11. Sementara subtema yang ditetapkan Panitia Natal Daerah Kilugi adalah, “Melalui perayaan Natal ini kita bersukacita di balik dukacita, sebab ada pengharapan di dalam Yesus.”

“Perayaan Natal ini merupakan ungkapan syukur kami kepada Tuhan atas penyertaan-Nya sepanjang tahun 2025, dari Januari hingga Desember. Hari ini kita memasuki minggu terakhir tahun 2025 dengan penuh pengharapan,” ujar Pdt. Ayen Yigibalom dalam pesannya.

Firman Tuhan disampaikan oleh Pdt. Delinus Yigibalom. Dalam khotbahnya, ia menekankan pentingnya pertobatan dan pemulihan secara menyeluruh yang dimulai dari dalam keluarga dan berdampak bagi kehidupan masyarakat di wilayah Klasis Goyage.

Menurutnya, keluarga yang hidup seturut firman Tuhan akan menerima berkat dan damai sejahtera dalam seluruh aspek kehidupan. Ia juga mengajak seluruh jemaat untuk tetap bersukacita dan berpegang teguh pada pengharapan di dalam Yesus Kristus, meskipun menghadapi berbagai pergumulan hidup.

“Umat Tuhan di Daerah Kilugi, Klasis Goyage, diharapkan tetap bersukacita dalam segala keadaan serta mewujudkan iman melalui perbuatan nyata sesuai dengan profesi dan panggilan masing-masing,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Ibadah Natal Gabungan Daerah Kilugi, Gulangga Yigibalom, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh jemaat serta para hamba Tuhan yang telah berpartisipasi dan beribadah bersama dalam perayaan tersebut.

“Awalnya kami adalah Panitia Natal Jemaat, namun kemudian dipercaya untuk melanjutkan tugas sebagai Panitia Natal Gabungan tingkat Daerah Kilugi, Klasis Goyage,” jelasnya.

Ia mengakui bahwa persiapan dilakukan dalam keterbatasan waktu, namun bersyukur karena atas pertolongan Tuhan seluruh rangkaian ibadah dapat terlaksana dengan baik, tertib, dan lancar.

Perayaan Natal Gabungan ini melibatkan seluruh hamba Tuhan dan pelayan jemaat di Daerah Kilugi serta dihadiri oleh empat jemaat GIDI Klasis Goyage. Ibadah berlangsung penuh hikmat dan menjadi sarana mempererat persekutuan serta memperkokoh iman jemaat dalam menyongsong tahun yang baru.[Diskomdigi/Nay]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *